Selamat Pagi Sahabat DJ Site Semua,
Fiuh! akhirnya bisa bener-bener ngeblog tanpa gangguan apapun :) haha... halah... kang... kang... wes sue aku ra ngeliat sampean.... lha emank sampean ki nyadi ae tah kang? sebentar-bentar kok senengan'e Hiatus... opo agi sibuk ng'golek pangan tah? Eum, gimana ya? klo dibilang sibuk sih sebenernya ya nggak juga, tapi klo dibilang nggak sibuk pun harus saya akuin, menjelang akhir tahun kerjaan saya emank sedikit nambah, jadi tolong dimaklumin aja klo sampe hari ini saya belum sempet ngunjungin blog anda satu-persatu hhe...
Okeh, tanpa perlu basa-basi lagi, kali ini saya memang ingin meminta sedikit uluran tangan anda, jika mungkin anda tergerak untuk membantu memberikan sedikit donasi anda kepada Wikipedia Dan Wikimedia Foundation. Yupz, tanpa perlu saya jelaskan pun, saya yakin sebagian besar diantara anda pasti sudah tidak asing lagi dengan keberadaan Wikipedia sebagai perpustakaan Online dunia. Karena sadar atau nggak, selama ini Wikipedia memang telah memberikan sumbangsih yang cukup besar atas perkembangan ilmu pengetahuan, yang telah diberikannya secara gratis atau cuma-cuma kepada semua orang diseluruh belahan dunia. So, gak salah memang klo saya menyebutnya sebagai perpustakaan Online dunia.
Namun, ditengah semua sumbangsihnya bagi ilmu pengetahuan dunia itu, Wikipedia Dan Wikimedia Foundation ternyata tengah mengalami krisis keuangan hebat yang membuat perkembangan situs ini pun agak terhambat. Karena menurut pendirinya, hingga akhir tahun nanti, Wikipedia memang harus mengumpulkan dana hingga $28.3 million USD, jika ingin situsnya ini tetap bisa beroperasi dan tetap memberikan ilmu pengetahuan bebasnya ke seluruh belahan dunia.
Lantas untuk apa sajakah dana tersebut nantinya mereka pergunakan? mereka mengatakan, bahwa nantinya dana tersebut akan digunakan untuk memelihara infrastruktur server serta perangkat lunak yang selama ini mereka pergunakan, memperluas jangkauan mereka untuk memberikan ilmu pengetahun gratis keseluruh dunia, dan membantu para sukarelawan mereka di seluruh dunia. So, jika anda bisa, jangan ragu untuk memberikan donasi anda sekarang juga, karena Wikipedia Dan Wikimedia Foundation tidak akan menggunakan dana tersebut untuk memperkaya diri mereka sendiri, melainkan justru untuk semakin memperkaya kita dalam hal ilmu pengetahuan.
Dan jika anda cukup mampu memberikan Donasi, namun masih ragu untuk memberikannya, berikut saya berikan 5 alasan sederhana, kenapa anda harus menyumbang untuk membantu kelangsungan pengoperasian situs Wikipedia ini.
Pertama, Karena Wikipedia memberikan semua ilmu pengetahuan secara gratis. Coba anda bayangkan kembali, adakah tempat lain yang bisa anda tuju untuk mendapatkan semua pengetahuan yang sedang anda cari secara lengkap dan gratis seperti apa yang selama ini anda dapatkan dari Wikipedia? Ya, I Know, anda bisa dengan mudah pergi ke Gramedia atau toko buku lain untuk memperoleh buku yang memaparkan ilmu pengetahuan yang ingin anda tau, tapi gratiskah itu semua? tentu tidak, dan itulah kelebihan Wikipedia yang coba dihadirkannya kepada kita, yaitu membagikan sebanyak mungkin ilmu pengetahuan secara gratis, yang bahkan telah tersedia dalam 250 bahasa berbeda. Dan saya yakin tanpa perlu saya jelaskan lagi seberapa pentingkah Ilmu pengetahuan itu, anda pasti akan setuju jika saya katakan bahwa Ilmu pengetahuan sangat penting bagi kehidupan kita. Bahkan Francis Bacon pernah mengatakan bahwa "Pengetahuan adalah Kekuasaan". Dan silahkan bayangkan sendiri apa jadinya dunia, jika setiap orang yang tinggal didalamnya tidak pernah memperdulikan ilmu pengetahuan.
Dan cukup anda tau aja, selama ini Wikimedia Foundation memang harus meningkatkan resource yang mereka pergunakan untuk Wikipedia dengan dana mereka sendiri (bukan dengan bantuan pihak manapun, termasuk pemerinah USA), dan hal itu dilakukannya untuk mendukung semua sukarelawannya diseluruh dunia yang telah dengan sukarela menerjemahkan setiap ilmu pengetahuan tersebut ke bahasa mereka masing-masing. Bahkan untuk sekedar memudahkan akses ilmu pengetahuan ini agar dapat sampai kepada anda, kadang Wikipedia pun terpaksa membebaskan anda dari biaya bandwith untuk mengakses situs mereka.
Kedua, karena Wikipedia tidak pernah mengganggu anda dengan memunculkan satu pun iklan disitus mereka. Coba anda inget-inget lagi, pernahkah anda melihat Wikipedia menayangkan sebuah iklan dihalaman situs mereka? saya yakin anda akan menjawab gak pernah, karena dari awal kemunculannya Wikipedia memang tidak pernah menyediakan space iklan apapun untuk dijual dalam situs mereka. Bahkan Wikimedia Foundation tidak pernah menerima hibah sekecil apapun dari pemerintah USA. Dan itu semua dilakukannya bukan tanpa sebab, karena seperti halnya perpustakaan fisik, Wikipedia pun ingin menciptakan suasana tenang dan nyaman bagi semua orang yang ingin mencari ilmu pengetahuan ditempatnya tanpa gangguan apapun, termasuk iklan.
Ketiga, karena anda menggunakan Wikipedia. Dan tanpa memiliki pengunjung seperti anda dan saya, Wikipedia tidak mungkin menjadi situs besar seperti hari ini. Dan karena anda menggunakan Wikipedia, kenapa anda tidak menyumbangkan sedikit donasi anda untuk apa yang selama ini anda gunakan? Sekalipun Wikipedia memang tidak pernah memaksa anda untuk memberikan sumbangan kepada mereka.
Keempat, Wikipedia selalu menghadirkan sebuah pengetahuan baru kepada anda dan saya hanya dalam hitungan menit. Dan coba bayangkan, jika anda harus mencari semua pengetahuan itu di Ensiklopedia dalam bentuk buku. saya yakin anda tidak akan segera menemukannya dalam hitungan menit.
Kelima, Karena Wikipedia tersedia secara Global dalam 250 bahasa dan dapat disunting atau di edit jika anda memiliki ilmu pengetahuan tambahan yang ingin anda berikan disana. Dan cukup anda tau aja, Wikipedia tidak pernah mempekerjakan orang untuk menambah atau mengedit naskah Artikel yang mereka muat, dan hal itu memang dilakukan sepenuhnya oleh semua sukarelawannya diseluruh dunia. Dan silahkan anda bayangkan sendiri, seberapa pentingkah Wikipedia dimata mereka hingga mereka mau dengan sukarela mengedit dan membetulkan naskah-naskah tersebut untuk menjadi sebuah naskah utuh untuk disampaikan kepada anda. Dan coba anda bayangkan lagi, adakah situs serupa yang nantinya akan menggantikan peran Wikipedia, jika situs ini benar-benar ditutup?
Itu mungkin beberapa alasan sederhana yang ingin saya berikan, jika anda masih merasa ragu untuk membantu kelangsungan pengoperasian Wikipedia. Dan jika tergerak, anda dapat mengklik link dibawah ini untuk memberikan donasi atau sumbangan anda, karena sekecil apapun yang dapat anda berikan, itu sangat berarti untuk kelangsungan Wikipedia kedepannya.
Dan izinkan saya untuk menayangkan kembali 2 permohonan pribadi dari Jimmy Wales selaku pendiri Wikipedia dan Brandon Harris sebagai programmer Wikipedia berikut ini:
Sebuah permohonan dari pendiri Wikipedia Jimmy Wales.
Google mungkin memiliki hampir sejuta server. Yahoo memiliki sekitar 13.000 staf. Kami hanya memiliki 679 server dan 95 staf.
Wikipedia adalah situs #5 di web dan melayani 450 juta orang yang berbeda setiap bulan - dengan miliaran kunjungan halaman.
Saya tidak punya masalah dengan komersialisasi. Menurut saya, iklan bukanlah sesuatu yang jahat. Namun iklan tidak memiliki tempat di sini — tidak di Wikipedia.
Wikipedia merupakan sesuatu yang istimewa. Wikipedia ibarat perpustakaan atau taman untuk umum. Wikipedia laksana ruang suci bagi pikiran. Wikipedia adalah tempat kita semua dapat datang untuk berpikir, belajar, dan berbagi pengetahuan dengan orang lain.
Ketika saya memulai Wikipedia, saya dapat saja menjadikannya sebagai sebuah perusahaan komersial yang menayangkan iklan, namun saya memutuskan untuk melakukan sesuatu yang berbeda. Kami bekerja keras setiap tahunnya untuk menjaga anggaran pengoperasian kita tetap ramping dan ketat. Kami memenuhi misi kami, dan kami tidak menyia-nyiakannya.
Jika setiap orang yang membaca ini menyumbangkan $5, kami hanya perlu melakukan penggalangan dana selama satu hari setiap tahunnya. Tetapi tidak semua orang dapat atau ingin menyumbang. Dan hal itu tidak apa-apa. Setiap tahun cukup banyak jumlah orang yang memutuskan untuk menyumbang.
Tahun ini, pertimbangkanlah untuk memberikan sumbangan $5, €10, ¥1000, atau berapa pun yang Anda mampu untuk melindungi dan melestarikan Wikipedia.
Terima kasih,
Jimmy Wales
Perintis Wikipedia
Dari pemrogram Wikipedia Brandon Harris
Saya merasa seperti menjalani hidup dari baris pertama obituari saya.
Saya tidak berpikir akan adanya hal lain yang saya lakukan dalam hidup saya, sama pentingnya dengan apa yang saya lakukan sekarang untuk Wikipedia. Kami tidak hanya membangun sebuah ensiklopedia, tetapi kami bekerja untuk membuat orang bebas. Ketika kita memiliki akses ke pengetahuan bebas, kita adalah orang yang lebih baik. Kita memahami dunia lebih besar daripada kita, dan kita menjadi terpengaruh dengan toleransi dan pemahaman.
Wikipedia adalah situs ke-5 yang paling banyak dikunjungi di dunia. Saya bekerja pada sebuah perusahaan nirlaba kecil yang menjaganya terus di web. Kami tidak menjalankan iklan, karena hal itu akan mengorbankan kemerdekaan kita. Situs ini bukan dan tidak boleh menjadi alat propaganda.
Pekerjaan kami menjadi mungkin karena sumbangan dari para pembaca kami. Bersediakah Anda membantu melindungi Wikipedia dengan menyumbang $5, $10, $20 atau berapapun yang Anda mampu berikan?
Saya bekerja di Wikimedia Foundation karena semua hal dalam jiwa saya memberitahu saya bahwa inilah hal yang patut dilakukan. Saya pernah bekerja pada beberapa perusahaan teknologi besar, melakukan beberapa pekerjaan untuk membangun beberapa hal buruk yang dirancang untuk mencuri uang dari beberapa anak yang tidak mengetahuinya. Saya berhenti bekerja dalam keadaan hancur.
Anda mungkin tidak tahu bahwa Wikimedia Foundation beroperasi dengan staf yang sangat kecil. Sebagian besar situs peringkat sepuluh besar lainnya memiliki puluhan ribu karyawan dan anggaran yang sangat besar. Tapi mereka menghasilkan sebagian kecil dari apa yang kita tarik dengan tongkat dan kawat.
Ketika Anda menyumbang untuk Wikipedia, Anda mendukung pengetahuan bebas di seluruh dunia. Anda tidak hanya meninggalkan warisan bagi anak-anak Anda dan untuk anak-anak mereka, Anda meningkatkan orang-orang di seluruh dunia yang memiliki akses ke harta karun ini. Anda menjamin bahwa suatu hari orang lain juga akan melakukan hal yang sama.
Terima kasih,
Brandon Harris
Pemrogram, Wikimedia Foundation
Itulah kutipan permintaan pribadi mereka kepada anda dan saya, dan sebelum mengakhiri postingan ini, kembali saya tegaskan bahwa saya tidak memiliki kepentingan iklan ata kerjasama apapun dengan pihak Wikipedia Dan Wikimedia Foundation, karena postingan ini murni saya tulis sebagai bentuk terima kasih dan penghargaan saya kepada Wikipedia yang selama ini telah banyak memberikan ilmunya untuk saya. Dan karena Donasi hanya dapat disampaikan melalui PayPal, hingga saat ini saya masih berusaha mengumpulkan beberapa Dollar ke akun PayPal saya melalui file-file yang saya upload di FileSonic.
Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih untuk anda semua yang telah merelakan sedikit waktunya untuk membaca postingan ini...
Buat Sahabat DJ Site Semua, Happy Blogging 'n Happy Sunday... :)
#Wikipedia #Donate #WikimediaFoundation
pantesan saben saya buka wiki, pasti tertera wajah om2 di atas..kirain iklan terselubung gt.
ReplyDeletemksh infonya mas...:)
thanks infonya gan.
ReplyDelete@ ketty husnia : Itu bukan iklan kok mbak, itu cuma bentuk permintaan pribadi mereka aja untuk ngasih tau klo saat ini mereka sedang dalam krisis keuangan dan membutuhkan bantuan kita agar Wikipedia tetap dapat beroperasi... :)
ReplyDeletesaya belum menyumbang nih ke Wikipedia
ReplyDeletepadahal udah banyak make dari dulu #malu
pas baca himbauan dari mereka itu jadi gimana gitu...hanya dgn sedikit karyawan, tanpa ada masukan dari iklan, bisa bertahan seperti sekarang, salut dgn pendiriannya.
ReplyDelete*jadi malu, egois nih, n gak punya akun paypal :(
setiap gunakan wiki memang permintaan ini selalu muncul, yuk donasi teman-teman
ReplyDeleteblog narti yg kayak gitu aja masang ads, gimana mereka yg besar begitu tanpa ads?
ReplyDeleteWah wah.. aku juga butuh sumbangan nih he he.. Lagi bokek akhir bulan :P
ReplyDeleteaku bantu doa, sering pake referensi Wikipedia memang. gak punya paypal. Semoga Wikipedia banyak yang nyumbang
ReplyDeletePernah bikin paypal tapi gak bisa aktivasi kalo gak masukin no. KK, padahal sy masih anti dg kartu kredit.
ReplyDeleteayoo kita donasi untuk wikipedia,, tapi harus pake paypal ya,, :(
ReplyDeletelewat paypal yo om..?
ReplyDeletesitu dah nyumbang berapa neh..?
gak pernah pakai paypal...
ReplyDeletemudah2an segera terpecahkan masalahnya..sayang sekali situs sebagus itu harus ....*gak sampai hati omongnya
ane malah jarang banget buka wiki xixixi, idealisme memang kadang tak selamanya berjalan mulus; seandainya kedua mbah wiki besok pasang iklan; yang netral setidaknya adsense lah, ane yakin 80% visitornya bisa ' donasi' tanpa diminta :D
ReplyDeletetumben biasane aku isuk-isuk buka email.. malah buka blog, capek muter2 ampe seharian kemarin gak pegang kompi --
bangun pak udah pagi, wkwkwk
kaburr
jadi lebih ngerti wikipedia, thanks
ReplyDeleteAku ndak duwe paypal, piye?
ReplyDeleteEh, YMku cuma anazkia, thok. Gak pake Aja
Lah G+ mu opo, tho? Aku ndak circles semua orang yang circle aku kalau gak kenal :D
niat baik selalu ada rintangannya
ReplyDeletesaya juga tahu lho perpustakaan online itu.ternyata sedang krisis keuangann,hemm saya turut berduka ats semua ini
ReplyDelete