Sunday, January 30, 2011

Indonesia Akhirnya Mengeluarkan "Travel Advisory" Untuk Mesir


Selamat Malem Sahabat DJ Site Semua,

Sama kaya kemaren, malem ini pun kayanya saya belum bisa Blogging lama-lama karena masih ada urusan di dunia nyata hhe... tapi besok atau Selasa InsyaAllah saya bisa kembali Blogwalking ke Blog anda semua. Tapi tenang aja, klo niat anda ke Blog ini cuma pengen baca tulisan ngawur saya, anda akan tetep nemuin tulisan baru koQ soalnya saya masih akan nulis biarpun belum bisa Blogwalking *udah terikat perjanjian platform soalnya wkwkwk...

Ocre, malem ini saya mau ikut nanggapin berita tentang Konflik di Timur Tengah, khususnya tentang Konflik di Mesir. Cuma kaya biasa, sebelum saya lanjut nulis kita bersulang dulu... Cheeeerrrsss.....(Glek...Glek...Glek...)...

Hem, gak perlu saya jelasin dari awal pun saya rasa anda semua udah tau apa pemicu Konflik ini. Yupz, lagi-lagi sebabnya adalah karena Kesenjangan ekonomi di Timur Tengah, termasuk di Mesir, yang karena gak ada penanganan serius dari pemerintahnya akhirnya rakyat lebih milih untuk memperjuangkannya sendiri.

Kerusuhan di Mesir sendiri sudah terjadi sejak pekan lalu, yang dipicu demonstrasi besar-besaran meminta Presiden Hosni Mubarak mundur dari kekuasaannya. Demonstarsi ini terus meluas dan memicu kerusuhan di sejumlah tempat, bahkan Lebih dari 100 orang dikabarkan tewas dalam bentrokan massa dengan aparat keamanan yang sudah berlangsung enam hari tersebut.

Hem... Bisa dibilang, Kerusuhan ini terinspirasi dari Kerusuhan di Tunisia yang akhirnya membuahkan Pemecatan Presiden Ben Ali dan pengangkatan Seorang Blogger menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga di kabinet pemerintahan baru Tunisia. Cuma bedanya Presiden Mesir masih punya nyali, gak kaya Presiden Tunisia yang langsung kabur ke negara tetangga hhe...

Dan karena konflik di Mesir ini, hampir seluruh Negara yang warganya sedang berlibur atau bahkan bermukim di Mesir untuk tujuan apapun meminta warga mereka meninggalkan Mesir secepat mungkin bahkan membiayai kepulangan mereka ke negara masing-masing, tak terkecuali Indonesia.

Seperti yang kita tau, sebelumnya Jepang dan Amerika Serikat telah terlebih dahulu meminta warga negaranya yang ada di Mesir meninggalkan negara tersebut secepat mungkin. Bahkan Kedutaan Besar Amerika Serikat yang ada Kairo, berjanji akan ikut mengevakuasi Warganya keluar dari negara tersebut.

Dan Hari ini, Pemerintah AS akhirnya mengeluarkan peringatan atau travel warning agar warganya tidak masuk ke Mesir karena demonstrasi dan kerusuhan masih terus terjadi.

Dan mengikuti Jejak Amerika Serikat, Indonesia pun melalui Menteri Luar Negeri RI Marty Natalegawa mengatakan, terkait situasi yang makin memanas di Mesir, Kementerian Luar Negeri RI mengeluarkan travel advisory bagi warga negara Indonesia (WNI) yang saat ini berada di sana maupun bagi yang berencana pergi ke negara tersebut.

Marty menambahkan, saat ini KBRI di Mesir telah menginformasikan nomor telepon yang dapat dihubungi para WNI yang berada di sana maupun berencana pergi ke sana. Khusus bagi para WNI yang saat ini berada di Mesir, Kementrian Luar Negri meminta mereka terus berkomunikasi dengan KBRI atau KJRI setempat.

Huh... Untuk berita satu ini, gak tau kenapa saya mendadak Speechless dan gak bisa ngomong apa-apa hhe... Mau nyalahin Pemerintah Mesir pun kayanya mereka udah berusaha Semaksimal mungkin untuk Kemajuan Negaranya. Mau nyalahin Warga Mesir pun, sebagian dari mereka yang memilih untuk Berdemo dan Akhirnya siap Berkonflik juga udah capek sama keadaan yang menurut mereka gak diperhatiin sama pemerintah. Kayanya masalah disana lebih ribet dari pada di Indonesia hhe... atau mungkin bisa kita samakan dengan Kerusuhan 1998 lalu.

Terakhir saya cuma berharap seluruh Warga Indonesia yang ada di Mesir bisa segera di Evakuasi dari sana dalam keadaan selamat dan Untuk para petinggi Negri ini, saya pikir ada baiknya mereka mulai membuka mata dan belajar dari konflik ini, jangan sampe nantinya Warga Indonesia malah melakukan hal yang sama di Tanah Air kita tercinta ini :D

Buat Sahabat DJ Site Semua, Happy Blogging 'N Happy Sunday :P


3 komentar:

Rela Rahmah said...

ngeri deh denger kerusuhan-kerusuhan gitu.. moga rakyat mesir dan pemerihtahnya bisa cepet damai..

Berpikir Positif said...

semoga 5000 WNI yang masih di MEsir selamat tak kurang apapun

DJ Site | Blogger Serabutan said...

@ Djangan Pakies : AMIN Kang... Lha nggeh kang, harusnya sih negara kita ikutan belajar dari konflik ini supaya konflik ini gak ikut terjadi di Indonesia :D

@ Takuya : AMIN...

@ Berpikir Positif: Alhamdulillah klo gtu Sob.. :P

DJ Site - Since 2009 Until Now

Creative Commons License
Blog Content by Ferdinand is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Based on a work at https://dj-site.blogspot.co.id/.

Themes by blogcrowds. Design With ❤ for Blogger Serabutan